Loading...

Video Tutorial Cara Menanam CABAI HIDROPONIK Sederhana di Botol Bekas

Video Tutorial Lengkap Menanam Cabai Hidroponik Sistem Sumbu

Cara Menanam CABAI HIDROPONIK di Botol Bekas

Video Mitalom – Wadah untuk menanam cabai hidroponik itu bisa menggunakan apa saja, tidak harus membeli. Jika

disekitar kita banyak tersedia yang gratis kenapa harus beli? Hidroponik itu tidak harus mahal…

Botol bekas air mineral misalnya, saya yakin dimanapun di Indonesia ini tidak sulit mendapatkan botol bekas. Botol

bekas apa saja sebenarnya bisa digunakan untuk berhidroponik, hanya kebetulan saja saya menggunakan botol bekas

air mineral.

Loading...

Media tanam untuk sistem hidroponik juga beragam, diantaranya yang populer adalah rockwoll.

Media tanam lainnya yaitu hidroton, perlite, arang sekam atau cocopeat (serbuk sabut kelapa).

Media tanam yang sering saya gunakan adalah arang sekam, kenapa? Bisa saya dapatkan secara gratis itu alasannya,

ditempat saya cukup melimpah. Arang sekam saya ambil gratis di penggilingan padi.

Nah, untuk media tanam pecahan batu bata ini saya masih coba-coba. Ini pertamakalinya saya menanam cabai

hidroponik menggunakan media tanam batu bata.

 

 

 

 

 

 

 

Cukup lumayan hasilnya, meskipun tidak sebagus menggunakan  arang sekam.

Untuk nutrisinya saya menggunakan ab mix khusus tanaman cabai, dosisnya mulai dari 5 ml dan maksimal 8 ml per

satu liter air. Dosis 5 ml A + 5 ml B untuk 1 liter air adalah saat awal penanaman. Dosis dinaikkan sedikit-demi sedikit setiap 1 minggu.

Berikut ini video cara saya Menanam CABAI HIDROPONIK Sistem Sumbu menggunakan media tanam pecahan

batu bata. Simak videonya dan semoga bermanfaat…

Salam mitalom !!!

Loading...
Loading...