Manfaat Biji Pepaya Untuk Kesehatan
Khasiat dan Kegunaan Biji Pepaya
Manfaat Buah & Sayur – Yang biasa kita lakukan sebelum mengkonsumsi buah pepaya adalah membuang bijinya terlebih dahulu. Kebanyakan orang hanya memakan buahnya saja dan mengabaikan bijinya. Namun tahukah anda, bahwa kebiasaan anda itu salah?. Memang tidak sepenuhnya salah, mungkin hanya karena ketidak tahuan saja. Biji pepaya yang biasanya anda buang ternyata menyimpan berbagai manfaat bagi kesehatan. Ekstrak biji pepaya mengandung zat alkaloid, flavonoid, tanin, saponi anthraquinones dan anthocyanosides.
Berikut ini adalah beberapa manfaat biji buah pepaya ;
1. Menurunkan Kolesterol
Zat-zat yang terkandung dalam akstrak biji pepaya mempunyai efek hipolipidemia yang sangat berguna bagi terapi hiperlipidemia yang disebabkan adanya kolesterol yang terlalu tinggi.
2. Menyehatkan Ginjal
Ekstrak biji pepaya diketahui mampu melindungi ginjal dari racun yang memicu terjadinya gagal ginjal.
3. Sebagai Antioksidan
Kandungan Flavonoid dalam biji pepaya berguna sebagai antioksidan yang dapat menangkap radikal bebas.
4. Menyehatkan Pencernaan dan Lever
Dengan kandungannya ekstrak biji pepaya mampu membunuh parasit yang bersarang didalam pencernaan. Selain itu ekstrak biji pepaya juga mampu menyingkirkan racun yang menumpuk didalam usus dan lever.
5. Mencegah Penyakit
Fitokimia yang terkandung dalam biji pepaya memiliki peran aktif bagi pencegahan penyakit.
Cara Mengkonsumsi Biji Pepaya :
1. Biji pepaya dapat dikonsumsi langsung sebagai jus. Yakni dengan cara memblender biji pepaya yang masih basah dan meminumnya seperti jus.
2. Dikonsumsi dengan menyeduh bubuk biji pepaya kering layaknya menyeduh kopi. Caranya dengan mencuci biji pepaya lalu menjemurnya hingga kering dan kemudian menggilingnya hingga menjadi serbuk.
Baca juga : Kandungan Senyawa dan Manfaat Jahe Merah
Walaupun memiliki manfaat bagi kesehatan, mengkonsumsi biji pepaya disarankan untuk tidak berlebihan. Sebuah penelitian menyebutkan, mengkonsumsi biji pepaya yang berlebihan dapat menurunkan kesuburan pria. Biji pepaya juga tidak dianjurkan dikonsumsi oleh wanita yang sedang hamil, karena dikhawatirkan dapat menggangu perkembangan dan kesehatan janin. Semoga bermanfaat…
Salam mitalom !!!