18 Cara Aman Membunuh SEMUT di Rumah dan pada Tanaman Menggunakan Bumbu Dapur

Cara Mudah dan Aman Membunuh Semut di Rumah, di Kebun dan Pada Tanaman

Tips & Trik – Siapa yang tidak kenal dengan “Semut“? Ya, semut merupakan salah satu serangga yang paling dekat dengan manusia dan sering hidup berdampingan dengan manusia. Semut ada dimana-mana, baik itu di rumah, di kebun, di pekarangan, maupun di lahan pertanian. Semut telah menguasai hampir seluruh bagian tanah di Bumi. Hanya di beberapa tempat seperti di Islandia, Greenland, dan Hawaii, mereka tidak menguasai daerah tesebut. Di saat jumlah mereka bertambah, mereka dapat membentuk sekitar 15 – 20% jumlah biomassa hewan-hewan besar. Semut memiliki lebih dari 12.000 jenis (spesies), sebagian besar hidup di kawasan tropika. Sebagian besar semut dikenal sebagai serangga sosial, dengan koloni dan sarang-sarangnya yang teratur beranggotakan ribuan semut per koloni. Beberapa jenis semut sangat dikenal oleh manusia karena hidup bersama-sama dengan manusia, seperti semut hitam, semut besar, semut merah, semut api, dan semut rangrang. Semut kadang-kadang dianggap sebagai hama, meskipun efek gangguannya tidak begitu membahayakan. Namun pada kondisi tertentu dan pada tempat tertentu, keberadaan semut sangat tidak kita inginkan. Misalnya di rumah atau pada tempat-tempat penyimpanan makanan, pakaian dan lainnya semut sangat mengnggu. Bagi anda yang suka berkebun, kadangkala semut berperan sebagai hama yang mengganggu tanaman. Nah, berikut ini ada 18 tips atau cara membasmi semut dengan aman tanpa pestisida yang bisa anda aplikasikan di rumah atau pada tanaman.

1.    Cara Mengusir Semut Menggunakan Buah Mentimun

Mungkin ini terdengar sedikit aneh, kok mengusir semut menggunakan mentimun? Memang begitulah kenyataanya, ternyata buah mentimun adalah salah satu buah yang tidak disukai oleh semut. Boleh percaya boleh juga tidak, faktanya semut tidak menyukai rasa buah mentimun. Fakta aneh ini boleh anda manfaatkan untuk mengusir atau menghalau semut. Anda cukup meletakkan beberapa potongan buah mentimun pada tempat-tempat yang sering dilalui semut atau sarang semut.

2.    Cara Mudah Membunuh Semut Menggunakan Sabun

Sabun adalah surfaktan yang sering digunakan untuk membersihkan dan mencuci badan atau benda lainnya. Intinya, sabun adalah material yang digunakan untuk membersihkan kotoran. Selain itu sabun juga bermanfaat untuk membasmi serangga seperti semut. Kok bisa?

Ternyata sabun dapat memecah lapisan lilin rangka luar tubuh semut yang dapat mengakibatkan terjadinya dehidrasi pada semut dan kemudian semut akan mati. Cara menggunakannya cukup sederhana, yaitu dengan menyemprotkan larutan sabun pada kerumunan semut atau mengoleskan sabun pada tempat/jalan yang sering dilalui oleh semut.

3.    Cara Mudah Mengusir Semut di Rumah Menggunakan Parfum

Parfum hampir dimiliki oleh setiap orang, selain fungsinya sebagai wewangian ternyata parfum juga berguna untuk menghalau semut di rumah anda. Aroma wangi dari parfum disukai oleh manusia, tetapi tidak bagi serangga seperti semut. Semut tidak menyukai bau wangi parfum yang menyengat, sehingga mereka akan menjauh. Caranya cukup mudah, hanya dengan menyemprotkan parfum pada sarang atau kerumunan semut. Atau dengan mencelupkan bola kapas pada cairan parfum kemudian meletakkannya pada tempat yang banyak semutnya.

4.    Cara Membasmi Semut Menggunakan Boraks

Boraks adalah campuran garam mineral konsentrasi tinggi. Dalam dunia industri boraks digunakan sebagai bahan solder, bahan pembersih, pengawet kayu, antiseptik kayu, dan pengontrol kecoa. Boraks sangat tidak aman untuk dikonsumsi, oleh sebab itu pemerintah melarang penggunaan boraks pada makanan. Dalam dunia pertanian boraks sering digunakan sebagai pupuk sebagai sumber unsur boron. Selain itu, dalam kehidupan sehari-hari boraks dapat dimanfaatkan untuk membunuh semut. Campurkan boraks dan gula pasir kemudian taburkan pada tempat-tempat yang banyak terdapat semut. Atau dengan melarutkan campuran boraks dan gula menggunakan air, kemudian disemprotkan pada kerumunan semut.

5.    Cara Mengusir Semut di Rumah Menggunakan Cuka

Cuka (Asam asetat, asam etanoat atau asam cuka) adalah senyawa kimia asam organik yang dikenal sebagai pemberi rasa asam dan aroma dalam makanan. Cuka berasa sangat asam dan berbau menyengat. Rasa asam dan bau menyengat dari cuka ini sangat tidak disukai oleh serangga seperti semut. Oleh sebab itu, cuka bisa dimanfaatkan untuk mengusir dan menghalau semut di rumah anda. Caranya dengan menyemprotkan cuka pada kerumunan semut atau sarang semut, niscaya semut akan pergi menjauh dari tempat tersebut.

6.    Cara Menghalau Semut Menggunakan Minyak Peppermint

Selain menggunakan cuka, anda juga bisa menggunakan minyak peppermint untuk menghalau semut. Aroma minyak peppermint tidak disukai oleh semut, sehingga semut enggan untuk mendekati. Caranya sederhana, semprotkan minyak pappermint pada sarang semut atau tempat-tempat yang banyak semutnya dirumah anda.

7.    Cara Mengusir Semut Menggunakan Daun Mint

Daun mint adalah tanaman yang memiliki aroma dan rasa yang khas dan unik. Duan sudah banyak dimanfaatkan pada berbagai macam produk makanan dan kosmetik. Selain daripada itu, ternyata daun mint juga memiliki manfaat untuk mengusir semut yang keberadaannya tidak dikehendaki dirumah anda. Caranya dengan mengeringkan daun mint kemudian dihancurkan menjadi serbuk. Taburkan serbuk daun mint kering tersebut pada sarang semut dan tempat-tempat yang dilalui semut. Aroma daun mint tidak disukai oleh semut sehingga mereka akan pergi menjauh.

8.    Cara Mengusir Semut Menggunakan Kantong Teh Mint Bekas

Jika keluarga anda sering mengkonsumsi teh mint, maka jangan buru-buru untuk membuang kantong teh mint bekas tersebut ke tong sampah. Simpan, atau anda bisa meletakkan langsung pada tempat-tempat yang terdapat banyak semut dirumah anda. Kantong teh mint bekas ini bermanfaat untuk mengusir semut dirumah anda, sebab semut sangat tidak menyukai aromanya.

9.    Cara Mudah Mengusir Semut Menggunakan Jus Lemon

Ya, jus lemon yang sering anda minum itu. Logikanya, semut menyukai jus lemon karena ada sedikit rasa manisnya. Tapi faktanya, jus lemon tidak disukai oleh semut. Serangga semut akan pergi menjauh jika disemprot menggunakan cairan jus lemon. Cara ini bisa anda lakukan untuk mengusir semut pada tempat-tempat yang sering dilalui atau pada sarang semut yang ada dirumah anda.

10.    Cara Mengusir Semut Menggunakan Bubuk Kopi Hitam

Ternyata bubuk kopi juga bisa dimanfaatkan untuk mengusir semut. Entah apa sebab musababnya, semut akan menjauh dari tempat yang terdapat bubuk kopi. Taburkan bubuk kopi pada sarang semut dan tempat-tempat yang sering dilalui oleh semut.

11.    Cara Mudah Membunuh Semut di Rumah Menggunakan Bubur Jagung

Bubur jagung adalah makanan yang lezat bagi manusia, juga bagi semut. Bubur jagung diketahui akan mengembang didalam perut setelah dikonsumsi. Sifatnya ini bisa dimanfaatkan untuk membasmi semut. Konon, makanan ini akan mengembang didalam perut semut dan semut secara perlahan akan mati karenanya. Entah benar atau tidak, silahkan anda membuktikannya sendiri dengan menaburkan atau meletakkan bubur jagung pada kerumunan semut.

12.    Cara Mudah Mengusir Semut di Rumah Menggunakan Garam Dapur

Tidak sulit untuk menemukan garam dapur, benda ini sudah pasti ada disetiap rumah tangga. Garam yang biasanya digunakan untuk mengolah makanan sebagai penambah rasa. Ternyata, garam ini memiliki manfaat lain yang tidak kalah pentingnya bagi anda, yaitu sebagai pengusir semut. Taburkan garam pada tempat-tempat yang banyak semutnya atau larutkan dengan air kemudian disemprotkan pada sarang semut.

13.    Cara Mengusir Semut Menggunakan Bubuk Lada

Lada adalah teman sehidup sematinya garam dapur, dimana ada garam sudah dapat dipastikan ada lada. Manfaat utama lada adalah sebagai bumbu masakan, tapi anda juga bisa memanfaatkannya untuk mengusir semut di rumah anda. Taburkan bubuk lada pada sarang semut atau semprotkan larutan bubuk lada pada kerumunan semut.

14.    Cara Mengusir Semut Menggunakan Gemuk (Grease)

Apa itu gemuk/grease? Gemuk adalah sejenis pelumas yang sangat kental yang sering digunakan untuk melumasi roda-roda pada mesin. Selain fungsinya tersebut, ternyata gemuk juga bisa digunakan untuk menghalau semut. Oleskan gemuk pada tempat-tempat yang sering dilalui semut atau pada sarang semut.

15.    Cara Mengusir Semut Menggunakan Bedak Bayi

Bedak bayi/talk sering digunakan pada bayi untuk memberikan aroma wangi khas bayi yang disukai banyak orang. Namun aroma talk ini tidak disukai oleh semut. Jika dirumah anda terdapat banyak semut, coba taburkan bedak bayi pada kerumunan semut untuk menghalau mereka dari rumah anda.

16.    Cara Mengusir Semut Menggunakan Bubuk Cabai

Mungkin efeknya sama dengan ketika manusia disemprot atau ditaburi bubuk cabai kering. Semut juga demikian, mereka akan pergi menjauh jika ditaburi bubuk pedas ini. Coba taburkan bubuk cabai pada sarang semut atau tempat-tempat yang dilalui semut untuk mengusir mereka.

17.    Cara Mengusir semut Menggunakan Kayu Manis

Kayu manis termasuk ke dalam jenis rempah-rempah yang amat beraroma, manis, dan pedas. Orang biasa menggunakan rempah-rempah dalam makanan untuk menambah aroma dan rasa. Meskipun sangat disukai manusia, namun tidak demikian dengan semut. Letakkan potongan kayu manis atau taburkan serbuk kayu manis pada kerumunan semut agar mereka pergi menjauh dari tempat tersebut.

18.    Cara Membasmi Semut Menggunakan Tanah Diatom

Cara yang terakhir ini sedikit agak mahal, karena anda harus membeli tanah diatom terlebih dahulu di pet shop. Tanah diatom sering digunakan untuk membasmi kutu pada hewan peliharaan. Tanah diatom (diatomaceous earth) atau dikenal pula sebagai diatomite sebenarnya merupakan sejenis batu sedimen silika (kieselgur). Sedimen ini terbentuk dari cangkang diatom (alga satu sel yang ditemukan di plankton) yang memfosil. Tanah diatom memiliki partikel yang sangat tajam sehingga dapat digunakan untuk membunuh semut. Taburkan tanah diatom pada sarang dan tempat-tempat yang banyak semutnya.

Demikian tentang “18 Cara Mudah Membasmi Semut Tanpa Pestisida“. 18 cara membasmi semut diatas juga bisa diaplikasikan untuk membasmi semut pada tanaman. Silahkan anda pilih cara mana yang menurut anda paling mudah diaplikasikan pada tanaman anda. Semoga bermanfaat….

Salam mitalom !!!