11 Jenis Tanaman Herbal Untuk Obat Mata

Tanaman Obat Mata Herbal

Tanaman Obat – Mata adalah organ paling vital bagi manusia. Bisa dibayangkan apa yang akan terjadi jika seseorang mengalami gangguan kesehatan pada mata. Segala aktivitas akan terganggu jika mata mengalami masalah. Menjaga kesehatan mata merupakan suatu hal yang sangat penting, antara lain dengan mengkonsumsi sayuran dan buah-buahan yang kaya akan vitamin A. Gangguan kesehatan pada mata bisa terjadi akibat mata terlalu lelah, kurang tidur, virus maupun infeksi oleh bakteri. Gangguan pada mata juga disebabkan oleh faktor genetik atau keturunan. Ada beberapa jenis gangguan kesehatan pada organ mata antara lain, mata merah, mata minus, katarak, radang mata, mata bengkak atau mata berair. Sebenarnya ada banyak sekali tanaman atau tumbuhan yang memiliki khasiat untuk mengobati sakit mata. Dan beberapa diantaranya sudah diketahui dan terbukti khasiatnya. Alam telah menyediakan berbagai macam jenis tumbuhan untuk pengobatan. Salah satu tanaman herbal yang paling populer untuk mengobati gangguan pada mata adalah daun sirih. Sejak jaman dahulu daun sirih sudah dikenal manfaatnya sebagai obat herbal termasuk mengatasi masalah pada mata. Selain daun sirih ternyata masih banyak tanaman yang memiliki khasiat sebagai obat mata. Tanaman apa sajakah itu?

11 Jenis Tanaman Herbal Untuk Obat Mata
Tanaman obat mata

Berikut ini 11 jenis tanaman atau tumbuhan obat mata :

1. Daun Sendok

Daun sendok atau dikenal juga dengan nama daun kiurat merupakan tanaman herbal yang berkhasiat untuk mengatasi gangguan pada mata. Daun sendok kaya kan vitamin A, vitamin B, vitamin C, kalium dan kalsium. Selain itu daun sendok juga memiliki manfaat untuk menyehatkan hati, meningkatkan fungsi ginjal dan menambah stamina. Untuk memanfaatkan daun sendok sebagai obat mata cukup dengan meminum air rebusan daun tersebut. Caranya dengan merebus segenggam daun sendok segar dengan 4 gelas air bersih. Rebus daun tersebut sampai mendidih hingga air rebusan hanya tersisa 2 gelas. Setelah dingin kemudian disaring, tambahkan 1 sendok madu untuk 1 gelas air rebusan. Minumlah secara teratur 3 kali dalam sehari.

2. Buah Mengkudu / Pace

Buah mengkudu atau pace memiliki banyak sekali manfaat dan khasiat untuk kesehatan. Salah satunya adalah untuk mengobati gangguan pada mata. 2 buah mengkudu yang telah matang diparut atau dilumatkan. Tambahkan 1 gelas tuak aren, kemudian campur hingga rata. Peras dan saring ramuan tersebut untuk mengambil airnya. Minum secara teratur 2 kali sehari masing-masing 1 gelas.

3. Daun Pegagan

Daun pegagan mengandung berbagai macam zat yang bermanfaat untuk kesehatan. aun pegagan diketahui memiliki kemampuan untuk memperbaiki dan merevitalisasi pembuluh darah dan sel-sel syaraf mata yang rusak. Daun pegagan juga berkhasiat menyembuhkan mata bengkak. Daun pegagan bisa dikonsumsi sebagai lalapan atau sayuran. Untuk mengobati mata bengkak daun pegagan dilumatkan terlebih dahulu. Kemudian diperas untuk mengambil airnya. Air hasil perasan daun pegagan tersebut digunakan dengan cara meneteskan kemata. Hati-hati menggunakannya, lebih baik
berkonsultasilah terlebih dahulu dengan ahlinya.

4. Daun Melati

Daun melati diketahui dapat digunakan untuk membantu mempercepat proses penyembuhan gangguan kesehatan pada mata, terutama mata minus. Caranya cukup mudah, satu genggam daun melati segar ditumbuk hingga halus. Kemudian ditempelkan pada dahi (sekitar area mata). Jika daun melati mengering segera ganti dengan yang baru. Lakukan secara rutin selama proses penyembuhan.

5. Daun Sirih

Daun sirih adalah tanaman herbal yang paling populer sebagai obat mata. Saking populernya hampir tidak ada masyarakat Indonesia yang tidak mengetahui khasiat daun sirih. Cara menggunakannya cukup mudah, yaitu dengan cara merebus 5 lembar daun sirih kemudian setelah dingin teteskan ke mata anda. Atau dengan cara meletakkan air rebusan daun sirih ke dalam baskom, kemudian masukkan muka kedalam baskom dengan mata terbuka.

6. Rumput Mutiara

Rumput mutiara diketahui berkhasiat untuk membersihkan pembuluh darah dari kotoran yang menyumbat. Jika pembuluh darah bersih dan aliran darah pada area mata lancar, mata akan menjadi sehat dan tidak mudah lelah. Cara mengkonsumsi rumput mutiara sebagai obat mata adalah dengan meminum air rebusannya. Caranya dengan merebus 30 gram rumput mutiara dengan 4 gelas air bersih. Rebus sampai mendidih hingga air rebusan tersisa 2 gelas. Minum ir rebusan tersebut 3 kali sehari masing-masing 2 gelas.

7. Tanaman Keben

Keben dalam bahasa latin memiliki nama sebagai Barringtonia asiatica Kurz. Tanaman ini merupakan tanaman herbal asli Papua, masyarakat Papua menyebutnya dengan nama rabon pi keben. Masyarakat Papua menggunakan tanaman keben sebagai obat mata. Bagian tanaman yang digunakan untuk obat mata adalah buah dan bijinya.

8. Ki Tolod

Tanaman ki tolod diketahui memiliki khasiat dalam menyembuhkan gangguan pada mata seperti rabun, mata minus/plus, dan katarak. Baagian tanaman ki tolod yang berkhasiat sebagai obat mata adalah bunganya. Ki tolod (Isotoma ongiflora atau Laurentina Longifora) mengandung senyawa alkaloid, yaitu lobelin, lobelamin dan isotomin. Daun kitolod mengandung alkaloid, saponin, flavanoid, dan polifenol. Getah tanaman ki tolod mengandung racun, akan tetapi ki tolod juga berkhasiat sebagai anti radang, anti kanker, menghilangkan rasa nyeri dan dapat menghentikan pendarahan.

9. Daun Dewa

Daun dewa selain berkhasiat menurunkan kolesterol juga bermanfaat dalam mengobati gangguan pada mata. Daun dewa diketahui mampu mengatasi pembekuan darah dan melancarkan aliran darah. Untuk memperlancar aliran darah pada mata adalah dengan cara meminum air rebusan daun dewa. Caranya dengan merebus 5 lembar daun dewa dan 25 gram umbi daun dewa. Rebus dengan 4 gelas air bersih hingga mendidih, rebus hingga tersisa 1,5 gelas. Minum air rebusan tersebut 3 kali sehari masing-masing 1 gelas.

10. Tanaman Jengger Ayam (Boroco)

Seluruh bagian tanaman jengger ayam atau boroco bermanfaat untuk mengobati peradangan pada mata. Selain mengobati radang pada mata, tanaman jengger ayam juga berkhasiat mengobati hipertensi. Orang padang menyebut tanaman ini dengan nama bayam buludu, di Bali dikenal dengan sebutan janggar siap. Sedangkan orang sunda menyebut dengan nama jawer hayam. Untuk mengobati infeksi mata bagian dalam : 20 gram daun boroco dan 20 gram biji boroco direbus dengan air bersih secukupnya. Setelah dingin gunakan air rebusan tersebut untuk mencuci mata. Hati-hati
menggunakannya, silahkan berkonsultasi terlebih dahulu dengan ahlinya.

11. Kembang Telang

Tanaman kembang telang dalam bahasa latin disebut Clitoria ternatea L. memiliki khasiat untuk mengobati radang mata merah. Selain itu tanaman ini juga bermanfaat alam menyembuhkan penyakit abses, bisul, sakit telinga, demam dan busung perut. Untuk mengobati radang mata merah bagian tanaman yang digunakan adalah bunganya. Rendam bunga kembang telang dengan air, biarkan beberapa saat hingga air berwarna biru. Gunakan air tersebut untuk mencuci mata. Sebelum menggunakan tanaman ini untuk obat mata, sebaiknya berkonsultasilah terlebih dahulu dengan ahlinya.

PERHAATIAN !!

Mata adalah organ yang sangat vital bagi manusia, berhati-hatilah saat menggunakan obat yang berkaitan dengan mata. Jangan sembarangan menggunakan obat mata meskipun itu adalah tanaman herbal, terutama untuk obat yang diteteskan langsung ke mata. Salah sedikit saja bisa fatal akibatnya. Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan sebaiknya berkonsultasilah terlebih dahulu dengan ahlinya. Semoga bermanfaat…

Salam mitalom !!!