Cara Mudah Membuat KECAMBAH Benih Semangka NON BIJI Lengkap dengan Gambar dan Video

Cara Mudah Menumbuhkan Benih Biji Semangka NON BIJI

Budidaya Hortikultura dan Tanaman Pangan – Benih semangka NON BIJI memiliki cangkang atau kulit yang keras sehingga tidak mudah berkecambah secara alami. Cara membuat kecambah benih semangka non biji sebenarnya tidak sulit, hanya saja memerlukan ketelatenan.

Gambar 1 : Kecambah semangka non biji

Kulit benih semangka non biji harus sedikit dipecahkan terlebih dahulu supaya cepat berkecambah. Namun yang dipecahkan hanya kulitnya saja, maka dari itu proses pemecahan cangkang harus ekstra hati-hati supaya benih tidak rusak dan terbuang sia-sia.

Karena harga benih semangka non biji lumayan mahal, maka setiap butir benih harus dapat dipastikan tumbuh. Benih yang kulitnya telah dipecah kemudian direndam dan dibungkus kain atau kertas koran yang telah dibasahi.

Kemudian dimasukkan ke dalam kantong plastik dan dikondisikan supaya benih selalu dalam keadaan basah dan hangat. Berikut ini tahapan membuat kecambah biji semangka non biji yang dilengkapi dengan gambar dan video supaya mudah di pahami.

12 Langkah Cara Membuat Kecambah Benih Semangka NON BIJI

1. Benih semangka non biji memiliki kulit/cangkang yang keras dan sulit berkecambah, oleh karena itu kulit/cangkang benih semangka non biji harus sedikit dipecahkan terlebih dahulu (dibuka sedikit supaya mudah tumbuh). Cara memecahkannya yaitu menggunakan gunting kuku, ujung benih dijepit dan ditekan dengan hati-hati sampai terdengar bunyi “tik”. (Gambar 2)

Gambar 2

2. Setelah semua benih dipecahkan, rendam benih semangka non biji menggunakan air hangat kuku. Bisa juga ditambahkan ZPT atau irisan bawang merah untuk merangsang perkecambahan. (Gambar 3)

Gambar 3

3. Lama perendaman benih semangka non biji yaitu 10 atau 12 jam. Gunakan wadah, air dan peralatan yang bersih.

4. Kemudian benih yang telah direndam ditiriskan menggunakan saringan atau kain yang bersih. (Gambar 4)

Gambar 4

5. Siapkan kain dan air bersih untuk membungkus benih semangka yang akan dikecambahkan.

6. Basahi kain/masukkan kain kedalam air selama beberapa saat sampai kain basah, kemudian diperas. (Gambar 5)

Gambar 5

7. Bungkus benih semangka non biji menggunakan kain tersebut dan dimasukkan kedalam kantong plastik.

8. Kemudian dijemur dibawah sinar matahari, bila malam hari simpan benih pada tempat yang hangat. (Gambar 6)

Gambar 6

9. Jika cuaca mendung atau hujan, simpan benih didalam kotak kardus dan diberi lampu penghangat (lampu pijar)

10. 36 – 40 jam kemudian biasanya benih semangka non biji sudah berkecambah. (Gambar 7)

Gambar 7

11. Benih yang sudah berkecambah bisa ditanam langsung ke lahan atau disemai terlebih dahulu menggunakan polybag kecil atay pot tray (tray semai).

12. Jika masih ada benih semangka non biji yang belum berkecambah, benih dibungkus kembali dan dijemur atau diletakkan pada tempat yang hangat.

Lihat videonya berikut ini :

&feature=youtu.be

Demikian tentang “Cara Membuat Kecambah Biji Semangka NON BIJI“. Semoga bermanfaat….

Salam mitalom !!!