Vitamin B3, Meningkatkan Metabolisme dan Menyuburkan Tanaman

Menyuburkan Tanaman Dengan Vitamin B3

Info Praktis – Metabolisme tidak hanya terjadi pada manusia dan hewan, tanaman juga mengalami metabolisme. Metabolisme berasal dari bahasa Yunani, yaitu “metabolismos” yang berarti “perubahan“. Secara umum pengertian “metabolisme” adalah semua proses atau reaksi kimia yang terjadi didalam organisme hidup atau makhluk hidup, termasuk juga yang terjadi ditingkat selular (wikipedia). Proses metabolisme selalu menggunakan enzim sebagai katalisatornya, oleh sebab itu metabolisme disebut juga reaksi enzimatis. Reaksi-reaksi tersebut adalah dasar dari kehidupan makhluk hidup (dalam hal ini adalah tumbuhan atau tanaman), yang membuat sel dapat tumbuh serta bereproduksi, mempertahankan strukturnya dan merespon lingkungannya. Metabolisme berpengaruh terhadap kondisi kesehatan tanaman, laju pertumbuhan, kesuburan dan kemampuan tanaman untuk berproduksi.

Tanaman sebenarnya memiliki kemampuan untuk menghasilkan metabolit skunder sendiri yang berfungsi untuk melindungi diri dari serangan patogen seperti jamur dan bakteri. Tanaman juga mampu menghasilkan vitamin dan hormon yang berguna untuk tanaman itu sendiri. Vitamin dan hormon berperan dalam mengendalikan dan mengkoordonasi perkembangan dan pertumbuhannya. Kesimpulannya, jika proses metabolisme pada tanaman berjalan dengan baik, tanaman akan tumbuh subur, tidak mudah terserang penyakit, pertumbuhan dan perkembangannya normal serta mampu berproduksi dengan baik. Metabolisme pada tumbuhan terdiri dari 2 proses, yaitu anabolisme dan katabolisme.

a. Anabolisme adalah semua proses (reaksi kimia) penyusunan zat kompleks dari zat yang lebih sederhana. Anabolisme meliputi pembentukan senyawa yang lebih besar dari molekul-molekul yang lebih kecil. Molekul tersebut terdiri dari protein, pati, selulosa, lemak dan asam lemak. Proses anabolisme membutuhkan energi.

b. Katabolisme adalah kebalikan dari anabolisme, yaitu semua proses (reaksi kimia) pemecahan zat kompleks menjadi zat lebih sederhana. Pada proses katabolisme akan menghasilkan energi yang berupa adenosin triphosphate.

Lalu bagaimana jika proses metabolisme pada tanaman tidak berlangsung dengan baik?

Adakalanya tanaman mengalami masalah pada proses metabolismenya, sehingga akan menyebabkan tanaman menjadi kurus, kerdil, daun rontok, bunga tidak menghasilkan buah, pertumbuhannya lambat dan rentan terserang penyakit. Pernahkan tanaman anda mengalami masalah tersebut dan tidak ada perubahan setelah diberikan pupuk? Pemberian pupuk atau nutrisi saja tidak cukup untuk memperbaiki kemampuan metabolisme tanaman yang mengalami masalah. Jika proses metabolisme pada tanaman tidak berjalan dengan baik, kemampuan tanaman dalam memproduksi hormon dan vitamin akan menurun. Tanaman juga akan mudah terserang patogen (bakteri dan jamur) karena tanaman tidak mampu mempertahankan diri dari serangan patogen tersebut.

Vitamin B3, Meningkatkan Metabolisme dan Menyuburkan Tanaman
peran vitamin B3 bagi tanaman

Selain mineral yang terkandung dalam tanah, tanaman juga membutuhkan vitamin untuk pembentukan sel didalam tanaman tersebut. Ketika proses metabolisme berjalan dengan buruk, tanaman tidak memiliki kemampuan untuk menghasilkan vitamin untuk dirinya sendiri. Untuk itu, apa salahnya jika kita memberikan asupan vitamin dari luar pada tanaman tersebut. Ya, kita bisa memanfaatkan vitamin B3 yang biasa kita temui di apotik. Merknya boleh apa saja. Vitamin B3 yang lazimnya dikonsumsi untuk memenuhi kebutuhan vitamin pada tubuh manusia bisa kita manfaatkan untuk tanaman. Vitamin B3 bisa digunakan untuk meningkatkan metabolisme tanaman dalam memanfaatkan enzim-enzim menjadi protein. Vitamin B3 mengandung niasinamida yang sangat dibutuhkan oleh berbagai sel jaringan tumbuhan atau tanaman. Karena salah satu fungsi vitamin B3 adalah menghasilkan NAD, yaitu subtrat enzim yang dapat memodifikasi protein bagi semua organisme (makhluk hidup) termasuk juga tumbuhan atau tanaman.

Mikroba yang ada didalam tanah juga mensintesis NAD untuk transformasi energi dan pembentukan selnya. Semakin besar kadar niasin, maka mikroba dapat dengan mudah mensintesis kebutuhan tanaman berupa asam amino golongan asam aspartat dan triftopan. Kedua asam amino tersebut sifatnya menyusun protein bagi jaringan tanaman yang menyerapnya.

Cara Menggunakan Vitamin B3 Untuk Menyuburkan Tanaman

Ada dua cara dalam menggunakan vitamin B3 untuk meningkatkan metabolisme pada tanaman. Cara pertama adalah cara instan yaitu digunakan secara langsung tanpa fermentasi dan cara kedua adalah difermentasi terlebih dahulu. Berikut ini caranya :

1. Cara menggunakan vitamin B3 secara instan

1 tablet vitamin B3 ditumbuk hingga halus, kemudian larutkan dengan 1 liter air cucian beras atau air leri. Kemudian diaduk sampai tercampur rata, kocorkan 200 ml untuk setiap tanaman dan disemprotkan kedaun/seluruh bagian tanaman.

2. Cara fermentasi vitamin B3

Fermentasi dilakukan secara anaerob karena vitamin B3 bisa larut dalam proses ester (fermentasi etanol) tertutup. Berikut ini cara fermentasinya :
– Siapkan botol bekas air mineral ukuran 600 ml
– 1 tablet vitamin B3 dihaluskan
– 100 ml air cucian beras / air leri
– 20 ml air gula (gulanya secukupnya)
– 280 ml air kumuran mulut
– Caranya, masukkan semua bahan kedlam botol bekas air mineral, simpan ditempat teduh dan terhindar dari sinar matahari. Setiap 2 hari sekali kocok-kocok sebentar. 5 atau 7 hari kemudian sudah bisa digunakan.

Cara menggunakannya : Campurkan 2 tutup botol cairan fermentasi dengan 3 liter air. Semprotkan pada daun dan seluruh bagian tanaman. Untuk kocor, siramkan 200 ml larutan untuk setiap tanaman.

Kesimpulan : MANFAAT VITAMIN B3 BAGI TANAMAN / TUMBUHAN

Dari uraian diatas, dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan manfaat vitamin B3 bagi tanaman adalah sebagai berikut :
a). Menyuburkan tanaman dengan cara membantu proses metabolisme tanaman
b). Meningkatkan daya tahan tanaman terhadap serangan patogen (jamur dan bakteri)
c). Membantu pembentukan sel – sel tanaman sehingga tanaman tumbuh dan berkembang dengan baik
d). Membantu meningkatkan kemampuan tanaman untuk memproduksi vitamin dan hormon yang dibutuhkan oleh tanaman itu sendiri
e). Meningkatkan kemampuan mikroba dalam mensisntesis asam amino yang dibutuhkan tanaman

Demikian sedikit penjelasan tentang metabolisme dan pengaruhnya terhadap tanaman. Serta cara memanfaatkan vitamin B3 untuk membantu proses metabolisme pada tanaman, semoga bermanfaat….

by : Diana Rizani Yuwana

Salam mitalom !!!