BUSUK AKAR pada Tanaman Cabe : Begini 7 Cara Ampuh Atasi Penyakit Busuk Akar pada Cabai

7 Cara Pencegahan dan Pengendalian BUSUK AKAR Tanaman Cabe

Hama & Penyakit Tanaman – Cabai merupakan tanaman hortikultura yang banyak dibudidayakan, pun termasuk tanaman yang paling banyak mengalami kendala dalam budidayanya.

Kendala atau gangguan pada budidaya tanaman cabai disebabkan oleh hama dan penyakit. Serangan hama maupun penyakit seringkali mengakibatkan kualitas dan kuantitas hasil panen. Bahkan pada kasus-kasus yang lebih parah dapat mengakibatkan gagal panen.

Salah satu kendala yang sering terjadi dalam budidaya cabe adalah serangan penyakit. Penyakit pada tanaman cabai disebabkan oleh beberapa jenis organisme patogen yaitu jamur/cendawan, bakteri dan virus.

Pada kesempatan ini kita akan membahas khusus tentang salah satu jenis penyakit cabai yang disebabkan oleh jamur dan bakteri.

Jamur dan bakteri patogen dapat menyerang tanaman cabai pada daun, buah, batang dan akar dengan gejala yang berbeda-beda.

Jamur dan bakteri jika menyerang akar tanaman cabai akan mengakibatkan akar cabai membusuk, tanaman layu lalu mati.

3 Penyebab dan Gejala BUSUK AKAR pada Tanaman Cabe

Penyakit busuk akar pada tanaman cabe sering terjadi, terutama di musim hujan. Busuk akar tanaman cabe disebabkan oleh 3 jenis patogen, yaitu jamur Fusarium.sp, Phytophtora infestans dan bakteri Ralstonia solanacearum (dulu dikenal dengan nama Pseudomonas solanacearum).

Ketiga patogen tersebut menyebabkan busuk akar pada tanaman cabai dengan gejala yang berbeda-beda.

Berikut ini gejala busuk akar pada tanaman cabai yang disebabkan oleh fusarium.sp, phytophtora dan Ralstonia solanacearum ;

a. Gejala Busuk Akar Cabai yang Disebabkan oleh Fusarium sp.

Fusarium sp. menyebabkan tanaman layu secara perlahan, dan membutuhkan waktu berhari-hari sampai tanaman cabai mati. Gejala pada akar, jika dicabut pada akar cabai terlihat membusuk berwarna kecoklatan. Jika dipotong akar tunggang atau pangkal batang akan terlihat lingkaran berwarna coklat kehitaman.

b. Gejala Busuk Akar Cabai yang Disebabkan oleh Phytophtora infestans

Phytophtora infestans selain meyerang pucuk, daun, batang dan buah juga dapat menyerang akar tanaman cabai. Gejala serangan pada akar; akar membusuk berwarna kehiataman, kulit akar menjadi lunak jika disentuh mudah terkelupas.

c. Gejala Busuk Akar Cabai yang Disebabkan oleh Bakteri Ralstonia solanacearum

Serangan bakteri Ralstonia solanacearum menyebabkan tanaman cabai mati begitu cepat, hanya butuh 2-3 hari sejak terlihat gejala sampai tanaman mati. Gejala pada akar ; akar membusuk dan berbau khas berwarna kecoklatan. Jika akar cabai dipotong dan dimasukkan ke dalam gelas yang berisi air akan terlihat exudat seperti asap putih.

7 Cara Pencegahan dan Pengendalian BUSUK AKAR Tanaman Cabe/Cabai

Pencegahan dan pengendalian penyakit busuk akar pada tanaman cabai dapat dilakukan dengan berbagai cara, baik secara teknis, mekanis maupun aplikasi pestisida.

Pengendalian busuk akar pada cabe/mitalom.com

Berikut ini cara pencegahan dan pengendalian penyakit busuk akar tanaman cabe ;

1). Menggunakan benih varietas tahan jamur dan bakteri
2). Membuat bedengan lebih tinggi dan penggunaan mulsa plastik dimusim hujan untuk menjaga kelembaban tanah tetap stabil
3). Pengapuran lahan dengan dosis sesuai kebutuhan untuk menetralkan pH tanah. Jamur dan bakteri menyukai tanah ber Ph rendah (masam)
4). Menggunakan pupuk kandang yang telah matang atau telah difermentasi
5). Aplikasi PGPR dan Trichoderma sp. untuk menekan pertumbuhan dan perkembangan patogen di dalam tanah. Aplikasi sebaiknya dilakukan saat pengolahan lahan
6). Mencabut dan memusnahkan tanaman yang sakit dengan cara dibakar
7). Aplikasi pestisida yang sesuai : Fusraium sp (Trichoderma sp.), Phytophtora infestans (Fungisida bahan aktihf Difenokonazol, Azoksistrobin, Propineb, Fluopikolid atau Mancozeb, Ralstonia solanacearum (Fungisida bahan aktif tembaga, dazomet, asam aksolinik)

Demikian tentang “BUSUK AKAR pada Cabe : Begini 7 Cara Ampuh Atasi Busuk Akar Tanaman Cabai” Semoga bermanfaat…

Salam mitalom !!!