Jenis-jenis Sayuran yang Cocok Dimusim Hujan Serta Tips Pemeliharaannya

A.    Tanaman Yang Cocok Dibudidayakan Saat Musim Hujan

Budidaya sayuran dimusim hujan (Foto : photobucket.com)

Budidaya Hortikultura – Awal musim hujan dibeberapa daerah sudah berlangsung sejak sekitar satu bulan yang lalu, tetapi ditempat saya agak sedikit terlambat. Berbeda dengan tahun lalu dimana musim hujan bermula diawal okteber, tahun ini sedikit mundur yaitu diawal november baru terlihat tanda-tanda datangnya musim penghujan. Disatu sisi musim hujan adalah berkah bagi kita semua terutama yang berprofesi sebagai petani, tetapi disisi lain kita sering direpotkan oleh berbagai masalah yang terjadi pada tanaman saat musim hujan. Terutama adalah masalah gangguan organisme pengganggu tanaman (OPT) yang intensitasnya meningkat tajam. Ketika musim hujan pekerjaan kita sedikit lebih ringan karena tidak perlu menyiram tanaman, tanaman pun akan tumbuh subur karena kebutuhan air terpenuhi. Namun kita juga harus selalu waspada terhadap serangan hama dan penyakit tertentu. Intensitas hujan yang tinggi mengakibatkan meningkatnya kelembaban udara, dimana pada kondisi ini beberapa jenis hama penyakit berkembang biak dengan cepat. Terutama penyakit jamur dan bakteri.

B.    Tips Budidaya Sayuran Dimusim Hujan

Untuk mengantisipasi kerugian akibat serangan hama dan penyakit dimusim hujan kita perlu melakukan tindakan yang tepat untuk pencegahan atau setidaknya mengurangi resiko kegagalan. Saya yakin setiap petani memiliki cara-cara tersendiri dalam mengantisipasi  setiap resiko yang mungkin dialami. Berikut ini beberapa tips bercocok tanam saat musim hujan ;

1.    Menggunakan varietas unggul yang toleran terhadap curah hujan tinggi

2.    Membudidayakan jenis tanaman yang tepat yang tahan dimusim hujan

3.    Pengolahan lahan yang baik yang disesuaikan dengan kondisi lahan setempat, seperti pengapuran, pengukuran pH tanah dan pembuatan bedengan.

4.    Memperbaiki drainase agar air hujan tidak menggenang dilahan pertanaman, terutama pada lahan datar atau sawah

6.    Menanam dengan jarak yang tidak terlalu rapat dengan tujuan untuk mengurangi kelembaban

7.    Menggunakan mulsa plastik untuk menjaga kelembaban tanah tetap stabil

8.    Sanitasi atau menjaga kebersihan lahan dengan membersihkan gulma atau rumput liar

9.    Memantau dan selalu mengontrol tanaman secara rutin supaya tindakan dapat dilakukan dengan segera jika terdapat tanaman yang terserang hama maupun penyakit

10.    Menggunakan pestisida secara tepat dan benar untuk menghindari pemborosan

11.    Menggunakan pestisida yang tidak mudah tercuci oleh air hujan, disarankan untuk menggunakan perekat, pembasah dan perata ketika melakukan penyemprotan

C.    Jenis-jenis Tanaman Sayuran yang Cocok Dimusim Hujan

Sebenarnya semua jenis tanaman baik sayuran daun maupun sayuran buah cocok ditanamam pada musim hujan, hanya saja pada saat musim hujan tanaman memerlukan perawatan yang lebih intensif. Positifnya kita tidak perlu menyiram sehingga lebih menghemat tenaga dan biaya penyiraman. Jenis tanaman yang paling cocok dan sesuai dibudidayakan saat musim hujan adalah tanaman yang berumur pendek dan membutuhkan banyak air. Biaya produksi budidaya tanaman sayuran yang berumur pendek pada umumnya tidak terlalu besar dengan masa panen yang cepat sehingga resiko kegagalan dan kerugian lebih rendah. Tanaman sayuran berumur pendek misalnya sayuran daun dan sayuran buah yang masa panennya tidak lebih dari 45 hari. Berikut ini tabel jenis-jenis sayuran yang cocok dibudidayakan saat musim hujan.

Sayuran yang Cocok di Musim Hujan
Sayuran daun Sayuran buah
Kangkung Blustru
Sawi hijau/Pakcoy Mentimun
Sawi putih Pare/Paria
Sawi pahit Gambas/Oyong
Bayam Buncis
Seledri Kacang panjang
Bawang daun dll

Beberapa jenis tanaman sayuran diatas adalah tanaman berumur pendek yang cocok ditanam pada saat musim hujan. Dengan beberapa pertimbangan antara lain ; modal tidak terlalu besar, cepat panen, membutuhkan banyak air, dan lebih toleran terhadap curah hujan tinggi sehingga resiko kerugian lebih kecil. Meskipun demikian budidayanya harus dilakukan dengan cara yang tepat untuk mengantisipasi resiko kegagalan. Tanaman sayuran lainnya seperti cabai dan tomat bisa saja ditanam dimusim hujan, tetapi kedua jenis sayuran buah tersebut memerlukan pemeliharaan yang super intensif serta memerlukan modal yang tidak sedikit.

D.    Jenis-jenis Hama dan Penyakit Tanaman Dimusim Hujan

Budidaya sayuran dimusim hujan memang harus dilakukan dengan cara yang tepat dan lebih intensif, karena beberapa jenis organisme pengganggu tanaman (OPT) berbahaya selalu mengancam tanaman kita. Beberapa jenis hama dan penyakit tanaman dimusim hujan antara lain ; layu bakteri  (Pseudomonas solanacearum), penyakit antraknosa, penyakit layu fusarium, busuk akar, busuk daun, busuk batang, dan bercak daun. Sedangkan hama tanaman yang banyak menyerang sayuran disaat musim penghujan antara lain ; hama jangkrik, gangsir, ulat grayak, ulat buah, kutu kebul, lalat buah, bekicot dll. Hama dan penyakit tersebut perlu diwaspadai karena intensitas serangannya lebih tinggi daripada pada musim kemarau. Lakukan pemantauan sejak dini agar supaya dapat segera dilakukan pengendalian sebelum keadaan menjadi lebih parah.

Demikian “Tips Budidaya Sayuran Dimusim Hujan dan Jenis Sayuran yang Cocok Dimusim Hujan” Semoga bermanfaat….

Salam mitalom !!!