Kandungan Gizi dan Manfaat Kacang Hijau
25 Khasiat dan Manfaat Kacang Hijau Untuk Kesehatan
Manfaat Buah & Sayur – Kacang hijau merupakan salah satu bahan makanan dari jenis polong-polongan yang kaya manfaat. Kacang hijau berbentuk bulat, kecil dan berwarna hijau, biasa digunakan sebagai bahan makanan seperti bubur, tauge, aneka jajanan dan kue. Seperti halnya tanaman dari keluarga polong-polongan lainnya, kacang hijau memiliki berbagai jenis kandungan vitamin dan mineral yang sangat bermanfaat untuk kesehatan. Kandungan gizi pada kacang hijau cukup lengkap dan baik dikonsumsi untuk membantu menjaga kesehatan tubuh. Kacang hijau kaya akan serat, vitamin, mineral, rendah lemak dan kaya akan zat anti-oksidan. Kandungan seratnya yang tinggi, menjadikan kacang hijau sebagai makanan yang baik dionsumsi oleh sesorang yang mengalami masalah pencernaan dan obesitas. Kacang hijau juga merupakan salah satu bahan makanan yang rendah gula, rendah lemak dan rendah kalori.
Kandungan Gizi Kacang Hijau
Kacang hijau adalah bahan makanan yang bergizi tinggi dan lengkap. Pada kacang hijau terdapat vitamin A, vitamin C dan vitamin B1. Kacang hijau juga mengandung sejumlah mineral dan protein, antara lain serat, karbohidrat, asam lemak esensial, kalsium, fosfor, zat besi, magnesium, dan mangan. Berikut persentase kandungan gizi pada kacang hijau per 100 gram ;
Kalori 323 kal
Protein 22 gram
Lemak 1,5 gram
Karbohidrat 56,8 gram
Kalsium 223 mg
Zat besi 7,5 mg
Fosfor 319 mg
Vitamin A 157 SI
Vitamin B1 0,46 mg
Vitamin C 10 mg
Khasiat dan Manfaat Kacang Hijau
Dengan kandungan gizi, vitamin dan mineralnya, kacang hijau merupakan sumber makanan yang kaya akan manfaat untuk kesehatan. Khasiat dan manfaat kacang hijau untuk kesehatan antara lain sebagai berikut ;
1. Baik untuk tulang dan gigi
2. Mencegah penyakit makula
3. Baik dikonsumsi oleh ibu hamil
4. Mengontrol detak jantung dan tekanan darah
5. Membantu mencegah penuaan dini (anti aging)
6. Mencegah serangan jantung
7. Menurunkan resiko penyakit diabetes
8. Meningkatkan kecerdasan janin
9. Mencegah polip usus
10. Baik untuk pencernaan
11. Menjaga kesehatan mata
12. Menyehatkan kulit
13. Baik untuk perkembangan dan pertumbuhan janin
14. Sebagai antioksidan alami yang kuat
15. Mengontrol kadar gula dalam darah
16. Mencegah penyakit kanker
17. Mengurangi resiko cacat pada janin
18. Mencegah terserang wasir
19. Menurunkan kolesterol
20. Membantu menurunkan berat badan
21. Sebagai sumber energi bagi tubuh
22. Membantu meredakan migrain
23. Berperan dalam pembentukan sel darah merah dan mencegah anemia
24. Memaksimalkan kerja syaraf
25. Meningkatkan stamina pria
Efek Negatif Mengkonsumsi Kacang Hijau
Meskipun kacang hijau memiliki kandungan yang sangat bermanfaat bagi kesehatan, namun tetaplah berhati-hati dalam mengkonsumsinya. Konsumsilah kacang hijau seperlunya dan sewajarnya saja. Terutama bagi orang yang memiliki riwayat penyakit kencing batu atau adanya batu pada saluran kemih. Bagi seseorang yang memiliki riwayat penyakit tersebut, sebaiknya tidak mengkonsumsi kacang hijau. Kacang hijau diketahui mengandung zat yang dapat mengkristal pada saluran kemih, yaitu asam oksalat.
Demikian tentang kandungan gizi dan manfaat kacang hijau untuk kesehatan, semoga bermanfaat….
Salam mitalom !!!