Type Tanaman Tomat Berdasarkan Pertumbuhannya
Type Tanaman Tomat
Artikel – Tomat (Solanum lycopersicum syn. Lycopersicum esculentum) merupakan jenis tanaman holtikultura dari keluarga Solanaceae, tumbuhan asli Amerika Tengah dan Selatan, dari Meksiko sampai Peru. Tomat merupakan tumbuhan atau tanaman dengan siklus hidup singkat, dapat tumbuh setinggi 1 sampai 3 meter tergantung type pertumbuhan tanaman. Di Indonesia, tanaman tomat menjadi salah satu tanaman budidaya favorit selain cabe. Produktifitas yang tinggi, harga relatif stabil dan mudah dalam memasarkan menjadi alasannya. Jenis tanaman tomat yang dibudidayakan di Indonesia bermacam-macam, tergantung tempat dan permintaan pasar.
Berdasarkan tipe pertumbuhan atau ketinggian pohonya, tanaman tomat dibedakan menjadi tiga jenis antara lain :
1. Tipe determinate, yakni tanaman tomat yang pertumbuhanya diakhiri dengan tumbuhnya rangkaian bunga atau buah, sehingga batang tanaman tidak bisa tumbuh tinggi. Ketinggian pohonya hanya 50-80 cm. Umur panenya relatif pendek dan pertumbuhan batangnya cepat. Agar tnaman bisa tumbuh lebih tinggi, disarankan untuk tidak memotong tunas yang tumbuh pada ketiak daun terlalu dini.
3. Tipe semi indeterminate atau intermediate, yakni tanaman tomat ini merupakan persilangan tomat jenis indeterminate dan determinate. Dengan demikian, tomat ini bisa menghasilkan tomat varietas hibrida yang mempunyai sifat kedua tomat tersebut. Pertumbuhan tanaman sedang, tidak terlalu cepat.
1. Tipe indeterminate, yakni tanaman tomat yang pertumbuhanya tidak di akhiri dengan tumbuhnya bunga dan buah. Umur panenya relatif lama dan pertumbuhan batangnya relatif lambat. Ketinggian pohonya mencapai 160 cm hingga 2 meter. Meski bisa tumbuh tinggi, umurnya hanya 4 bulan.
Berikut ini contoh beberapa produk benih tomat dan type pertumbuhannya :
No | Type Pertumbuhan | Contoh Produk | Rekomendasi Habitat |
---|---|---|---|
1 | Determinate | Himalaya-Royal-Tombatu-Ratna-Permata-Monica-Lentana-Karunia-Tyrana-Destine-Tymoti-Santika-Revo | Rata-rata untuk dataran rendah-menengah. Kecuali Royal (dataran tinggi) |
2 | Semi Determinate | Victory-Fortuna-Lady-Fortuna 23-Royal 58 | Rata-rata cocok untuk dataran rendah-menengah sampai dataran tinggi |
3 | Indeterminate | Larisa-Fantasi-Sweety-Cosmonot-Idola-Kharisma-Prestise-Warani-Sakura-Montera-Marta-Ovation-Synergi-Oscar-Amelia-Mio-Chung | Rata-rata cocok untuk dataran menengah sampai tinggi |
Berdasarkan penampilan, ukuran dan bentuknya tomat dikelompokkan sebagai berikut :
1. Tomat granola, yang bentuknya bulat dengan pangkal buah mendatar dan mencakup yang biasanya dikenal sebagai tomat buah (karena dapat dimakan langsung),
2. Tomat gondol, adalah jenis tomat yang biasa dibuat saus dengan bentuk lonjong oval (biasanya yang ditanam di Indonesia adalah kultivar ‘Gondol Hijau’ dan ‘Gondol Putih’, dan keturunan dari kultivar impor ‘Roma’) dan termasuk pula tomat buah,
3. Tomat sayur, adalah tomat dengan buah biasanya padat dan dipakai untuk diolah dalam masakan
4. Tomat ceri (tomat ranti), adalah jenis tomat yang berukuran kecil dan tersusun berangkai pada tangkai buah yang panjang bentuk buah mirip dengan buah ceri.
Baca juga : Cara Mudah Menanam Tomat
Demikian beberapa type pertumbuhan tomat, semoga bermanfaat….
Salam mitalom !!!